Home » » Temukan Dirimu Dengan Membaca Buku

Temukan Dirimu Dengan Membaca Buku


Beberapa hari yang lalu yakni pada tanggal 21 April adalah Hari Kartini dan 23 April Hari Buku Sedunia.  Pikir Saya Kayaknya Kedua Hari Tersebut Saling Berhubungan.
Simak ya..

RA. Kartini adalah salah satu Pahlawan Perempuan Indonesia  .  Ia dikenal dengan Bukunya yang Berjudul "Habis Gelap,  Terbit Lah Terang", Kumpulan Surat Kartini kepada Sahabat nya yang Di Belanda.

Didalam Surat Kartini mengeluhkan kondisi serta Tradisi lingkungannya yang tidak berpihak kepada perempuan. Ia juga mencurahkan segala Gagasannya Untuk Membangun Indonesia,  Khususnya Teruntuk Kaum Perempuan.

R.A Kartini
Pesan yang Saya ingin Sampaikan dari Kisah Kartini ini adalah bahwa Kita harus membiasakan diri untuk menulis.  Menulis apapun,  karena bisa saja dari apa yang kita tulis orang yang membacanya bisa mendapatkan Manfaat.

Kemudian Pada Tanggal 23 April diperingati dengan Hari Buku Sedunia.  Kok bisa berdekatan ya,  Hari Kartini dan Hari Buku Sedunia.?


Buku adalah Jendela Dunia,  Ungkapan ini sudah tidak asing ditelinga kita. Dengan Buku kita bisa mengetahui Sesuatu tanpa harus melihat atau ketempatnya berada.  Membaca buku memperluas pengetahuan, Dari Buku Kita juga Bisa Menemukan Diri Kita Sebenarnya.

Kok judul Tulisan Ini,  "Temukan Dirimu Dengan Membaca Buku?, Begini Maksudnya Seperti Ungkapan diawal Buku adalah Jendela Dunia,  dengan Buku Kamu mampu melihat Dunia.  Ketika kamu sudah memandang Dunia,  Disitulah Kamu Akan Tau,  Siapa Dirimu Didalam Dunia yang Kamu Pandang.



Bila diantara kamu belum tau bakatnya apa,  atau potensi diri kamu apa,  Bahasa Bekennya Belum Menemukan Jati Diri.  Cobe Deh,  Baca Buku yang kamu Suka.  Ingeet..  Buku Yang kamu Suka ya..  Baca Lah dengan Berlahan,  Nikmati dan Pahami Isi Buku.  Percaya atau Tidak,  Berlahan lahan Kamu Akan Menemukan Siapa Kamu Sebenarnya.  Kalo Tidak juga cobalah dua atau tiga Buku Lagi. Bingung..?  Coba deh Dipraktekkan.!


Hari Kartini dan Hari Buku Menurut Saya sangat berkaitan.  Kartini Menulis Sehingga Lahir Karya Buku, Dengan Begitu Kartini Menjadi Ibu Kita Yang Harum Namanya Sepanjang Masa. Pramoedya Ananta Toer Mengatakan "Jika engkau ingin mengenal dunia, maka membacalah. Namun, jika engkau ingin dikenal oleh dunia, maka menulislah".


Dan Aku hanya ingin Menyampaikan,  "Cari Dirimu Dengan Menulis,  Temukan Dirimu dengan Membaca".


Salam Literasi.



Selamat Hari Kartini..!
Selamat Hari Buku Sedunia..!!

Pembaca yang baik,  Akan Meninggalkan Komentar..  He

Silahkan di share ya?


0 komentar:

Kunjungi Untuk Subscribe Yuk..